Rabu, 08 Mei 2013

World Wide Web (WWW)




World Wide Web (WWW) merupakan jaringan sumber informasi berbasis komputer yang mengkombinasikan teks dengan multimedia. Informasi pada World Wide Web itu dapat diakses dan ditemukan di internet, jaringan komputer global. World Wide Web biasanya cukup dirujuk sebagai “The Web”.

Pengertian lain tentang World Wide Web (WWW) menurut World Wide Web Consortium (W3C) dalam Lenny (2004:5) adalah “keseluruhan dari informasi yang dapat di akses dijaringan, perwujudan dari ilmu pengetahuan manusia”.

Pendapat lainnya Hardjito (2002:1) mengatakan “WWW yaitu: Merupakan kumpulan koleksi besar tentang berbagai macam dokumentasi yang tersimpan dalam berbagai server diseluruh dunia, dan dokumentasi tersebut dikembangkan dalam format Hypertext Markup Language (HTML) memungkinkan terjadinya koneksi (link) dokumen yang lainnya atau dari dokumen yang satu dengan bagian dokumen yang lainnya, baik dalam bentuk teks, visual, dan lain – lain.

Dari beberapa pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa WWW bersifat multimedia karena merupakan kombinasi dari teks, foto, grafika, audio, animasi, dan video, informasi yang disuguhkan berupa perwujudan ilmu pengetahuan manusia.

Web juga merupakan layanan internet yang dapat menampilkan berbagai halaman informasi dengan protokol HTTP (Hypertext Transfer Protocol).
WWW adalah layanan yang paling sering digunakan dan memiliki perkembangan yang sangat cepat karena dengan layanan ini kita bisa menerima informasi dalam berbagai format (multimedia). Untuk mengakses layanan WWW dari sebuah komputer (yang disebut WWW server atau web server) digunakan program web client yang disebut web browser atau browser saja.

World Wide Web (www) merupakan bagian dari internet yang menyediakan berbagai jenis resource yang dapat ditampilkan oleh pengguna. Untuk World Wide Web (www) ini, pengguna harus menggunakan perangkat lunak (software) yaitu web browser yang dilengkapi dengan kemampuan multimedia (miswal : Internet Explorer, Netscape, dsb). Selain itu pengguna juga harus menentukan resource mana yang akan ditampilkan dengan memasukkan alamat internet yang disebut dengan URL (Uniform Resources Locators), contohnya : www.yahoo.com, www.catcha.co.id, dsb.
Referensi [COU01]
Cache adalah sebuah penyimpanan dari koleksi data yang digunakan sebelumnya, yang letaknya dekat dengan si peminta data dari pada penyedia data aslinya [COU01]. Hal ini dapat diartikan bahwa data aslinya lebih mahal untuk (diambil misal karena waktu akses yang lama) atau untuk dikomputasi ulang, dibandingkan dnegan biaya untuk membaca dari cache.


Resource Sharing
·         Sharing File (Data, Program) : Suatu data yang kita punya bisa dibaca atau diakses oleh user(pengguna komputer) lain yang telah terhubung melalui jaringan (Network).

·         Sharing Device (CD-Drive, Harddisk, Printer) : Penggunaan suatu device bersama agar dapat meningkatkan efisiensi dan efektifitas kerja.


Pengertian Client Server

Client-Server adalah arsitektur jaringan yang memisahkan client (biasanya aplikasi yang menggunakan GUI ) dengan server. Masing-masing client dapat meminta data atau informasi dari server.
Sistem client server didefinisikan sebagai sistem terdistribusi, tetapi ada beberapa perbedaan karakteristik yaitu :
1.                  Servis (layanan)
·                     Hubungan antara proses yang berjalan pada mesin yang berbeda
·                     Pemisahan fungsi berdasarkan ide layanannya.
·                     Server sebagai provider, client sebagai konsumen

2.                  Sharing resources (Sumber Daya)
Server bisa melayani beberapa client pada waktu yang sama, dan meregulasi akses bersama untuk share sumber daya dalam menjamin konsistensinya.

3.                  Asymmetrical protocol (protokol yang tidak simetris )
Many-to-one relationship antara Client dan Server. Client selalu menginisiasikan dialog melalui layanan permintaan, dan Server menunggu secara pasif request dari client.

4.                  Transparansi lokasi
Proses yang dilakukan server boleh terletak pada mesin yang sama atau pada mesin yang berbeda melalui jaringan.Lokasi server harus mudah diakses dari client.
                         
5.                  Mix-and-Match
Perbedaan server client platforms

6.                  Pesan berbasiskan komunikasi
   Interaksi server dan client melalui pengiriman pesan yang menyertakan permintaan dan jawaban.
7.                   Pemisahan interface dan implementasi
                        Server bisa diupgrade tanpa mempengaruhi client selama interface pesan yang diterbitkan tidak berubah.

Perbedaan WWW dengan Internet
World Wide Web adalah jaringan informasi global sementara internet adalah jaringan komputer global. Kedua term ini kadang saling timpa disebabkan sifat global keduanya sehingga pengguna awam internet kadang tidak mampu melihat batas perbedaan tegas dan jelas.
Lebih lanjut analogi perbedaan web dengan internet itu mirip dengan analogi pembeda Bus Mudik Antar Kota dan Jaringan Jalan Tol. Internet merujuk kepada jalan tol yang membolehkan lalu lintas mengalir antar komputer. Web merujuk kepada layanan Bus angkutan pemudik yang menggunakan jalan tol memindahkan pemudik dari satu komputer ke komputer lain.
Kebingungan membedakan web dengan internet muncul disebabkan web menjadi amat populer (saat ini menjadi layanan internet paling tinggi penggunaan traffik) dan mengundang user awam baru dari berbagai latar belakang. Jargon web dan internet mengalami kabur makna.
Perlu diingat, web atau World Wide Web (WWW), bukan satu satunya layanan dunia maya yang memanfaatkan jaringan komputer internet untuk mengangkut traffik informasi mereka. Contohnya, layanan surat elektronik (email) membolehkan user mengirim maupun menerima pesan layaknya surat kantor pos. Layanan Transfer File (FTP) membolehkan pengguna layanan mentransfer sebuah copy/duplikat file dari satu komputer ke komputer lain.
Komunikasi Jaringan Komputer
Semua komunikasi pada dunia maya dilakukan antar komputer yang interkoneksi dengan jaringan komputer global. Teknologi web dapat juga digunakan pada intranet (jaringan internal perusahaan atau organisasi) atau juga pada internet, jaringan komputer global.
Aplikasi Client dan Aplikasi Server
Sebagaimana semua bentuk komunikasi antar komputer, web membagi pelaku komunikasi ke dalam 2 tipe software, yaitu client dan server. Untuk membuat informasi tersedia, sebuah komputer menjalankan aplikasi server. Sementara untuk menampilkan informasi server, sebuah komputer harus mengoperasikan aplikasi client. Contoh aplikasi server terkenal adalah Apache. Sementara aplikasi client bisa bervariasi namun bentuknya biasanya berupa web browser.
Cara Kerja Client/Server dan Protokol
Cara kerja aplikasi client ini ialah dengan menghubungi server untuk informasi yang dibutuhkan. Kemudian server merespon dengan mengirimkan copian/duplikat informasi yang diminta aplikasi client. Untuk memastikan kalau pertukaran antara server dengan client berjalan sempurna tanpa menghasilkan kode error HTTP, mereka harus mentaati protokol komunikasi, sekumpulan aturan main yang digunakan 2 aplikasi apabila ingin ngobrol dalam bahasa kode biner. Sebagaimana sebuah bahasa, protokol menspesifikasi baik bentuk, tata krama, maupun makna pesan yang dikomunikasikan.
HTTP (HyperText Transfer Protocol)
HTTP (HyperText Transfer Protocol) adalah protokol yang dipergunakan untuk mentransfer dokumen dalam World Wide Web (WWW). Protokol ini adalah protokol ringan, tidak berstatus dan generik yang dapat dipergunakan berbagai macam tipe dokumen.
Pengembangan HTTP dikoordinasi oleh Konsorsium World Wide Web (W3C) dan grup bekerja Internet Engineering Task Force (IETF), bekerja dalam publikasi satu seri RFC, yang paling terkenal RFC 2616, yang menjelaskan HTTP/1.1, versi HTTP yang digunakan umum sekarang ini.
HTTP adalah sebuah protokol meminta/menjawab antara client dan server. Sebuh client HTTP seperti web browser, biasanya memulai permintaan dengan membuat hubungan TCP/IP ke port tertentu di tuan rumah yang jauh (biasanya port 80). Sebuah server HTTP yang mendengarkan di port tersebut menunggu client mengirim kode permintaan (request), seperti “GET / HTTP/1.1″ (yang akan meminta halaman yang sudah ditentukan), diikuti dengan pesan MIME yang memiliki beberapa informasi kode kepala yang menjelaskan aspek dari permintaan tersebut, diikut dengan badan dari data tertentu. Beberapa kepala (header) juga bebas ditulis atau tidak, sementara lainnya (seperti tuan rumah) diperlukan oleh protokol HTTP/1.1. Begitu menerima kode permintaan (dan pesan, bila ada), server mengirim kembali kode jawaban, seperti “200 OK”, dan sebuah pesan yang diminta, atau sebuah pesan error atau pesan lainnya.

File Transfer Protocol (FTP)
File Transfer Protocol (FTP)  merupaka suatu cara yang mudah, murah dan cepat untuk mentransfer file atau arsip data dari server internet ke computer anda atau sebaliknya. Melalui program FTP yang juga disebut FTP Client, pemakai dapat mengatur pertukaran data dengan computer lain yang berjauhan Contoh dari FTP ini ada yang berbasis graphic/GUI (Graphical User Interface), contohnya CuteFTP, WS-FTP, dan sebagainya ataupun aplikasi yang berbasis teks (DOS).



Aplikasi Internet Lainnya
a)      SMS (Short Message Service)
ialah fasilitas pengiriman pesan dari internet ke handphone. SMS ini tidak bias dilakukan secara dua arah.

b)      WAP (Wireless Application Protocol)
ialah fasilitas pengaksesan internet melalui handphone. WAP ini terbatas hanya untuk web site tertentu yang menggunakan protokol yang sama namun diramalkan protokol ini akan terus berkembang.

c)      VOIP (Voice Over Internet Protocol)
 ialah penggunaan telepon melalui intenet. VOIP merupakan teknologi penggabungan antara suara dan data.

d)      Tele Conference
ialah seperti kita bertemu dengan orang lain untuk bertatap muka, tetapi dipisahkan oleh jarak dan waktu. Tele Conference ini merupakan teknologi penggabungan antara suara, data dan gambar.

e)      Mailing Lists
 merupakan pengembangan dari E-Mail, dimana melaui Mailing Lists ini kita dapat membentuk suatu grup tertentu dengan menggabungkan alamat – alamat E-Mail orang – orang yang akan bergabung ke dalam Mailing Lists tersebut. 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 Dawim Masturo